Ternyata Begini Cara Kirim Uang Lewat Indomaret Terbaru

Sekarang zamannya semua serba digital, termasuk untuk urusan kirim uang.

Jika biasanya Anda kirim uang harus antre berjam-jam di bank, kini Anda bisa mengetahui cara kirim uang lewat Indomaret terdekat di daerah Anda.

Tidak lagi jauh-jauh harus ke ATM, atau ke Bank.

Sekarang semua serba dimudahkan.

Berikut adalah cara kirim uang lewat Indomaret tanpa rekening dengan mudah.

Pastikan sebelum Anda pergi untuk kirim uang via Indomaret, Anda sudah mengetahui cara ini:

Begini Cara Kirim Uang Lewat Indomaret

Begini Cara Kirim Uang Lewat Indomaret

1. Siapkan Data Diri

Anda siapkan terlebih dulu data diri yang valid sebagai syarat untuk bisa mengirim uang.

Data diri yang dimaksud bisa berupa KTP, SIM atau Paspor yang masih berlaku.

2. Datangi Indomaret Terdekat

Jika sudah menyiapkan data diri secara lengkap, Anda bisa datangi Indomaret terdekat di daerah Anda.

Saat sudah tiba, Anda bisa langsung tanyakan pada petugas kasir bahwa Anda akan mengirim uang.

Petugas pun akan membantu Anda untuk segera memproses dengan memberi formulir dan Anda bosa mengisi formulir tersebut secara benar.

Jika sudah selesai, cek terlebih dahulu pastikan data yang Anda tulis benar.

Dan kasih formulir tersebut ke petugas kasir.

3. Setorkan Jumlah Nominal yang Dikirim

Pastikan Anda membawa uang yang akan Anda kirim.

Biasanya petugas akan menanyakan jumlah nominal yang akan Anda kirim terlebih dahulu setelah Anda memberikan formulir yang sudah diisi.

Sertakan juga data diri Anda KTP / SIM yang masih berlaku.

Hal ini untuk memastikan bahwa data yang Anda tulis valid.

Beritahu pada petugas kasir jumlah nominal yang Anda kirimkan dan serahkan uangnya.

Untuk mengirim uang lewat Indomaret Anda bisa gunakan uang cash mulai dari Rp. 10.000 – Rp. 5.000.000.

4. Pastikan Menerima Kode MTCN

Jika transaksi sudah selesai, pastikan Anda sudah medapat kode MTCN ya.

Kode MTCN adalah kode penerimaan uang yang diberikan pada Anda saat transaksi selesai.

Kode MTCN juga berfungsi untuk mencairkan uang yang sudah dikirim di cabang Indomaret terdekat daerah tempat tinggal penerima uang.

5. Berikan Kode MTCN

Kode MTCN hanya bisa diberikan untuk orang yang bersangkut paut, nantinya kode ini untuk si penerima uang.

Jika penerima sudah tahu kode MTCN, maka uang sudah bisa dicairkan melalui Indomaret terdekat dengan membuktikan kode MTCN ke petugas kasir.

Kode MTCN memiliki masa berlaku 1 bulan, bagi Ada yang tidak ingin terburu-buru mengambil uang akan ada batas waktu yang lumayan lama hingga sebulan.

Jika kode MTCN hilang, Anda bisa menghubungi Customer Service TrueMoney di nomor  08041000100 disertai bukti valid.

Perlu diketahui bahwa biaya pengiriman atau transfer uang lewat indomaret dikenakan biaya sebesar Rp.6.500. Artinya jika Anda mentransfer sebesar Rp.100.000, maka total yang harus Anda bayar ke indomaret adalah sebesar Rp.106.500.

Dengan adanya biaya tambahan tersebut pastinya akan menambah beban biaya transfer bagi Anda bukan?

Padahal kabar baiknya kini Anda bisa transfer uang lebih murah hanya Rp. 2.500 saja ke semua rekening bank, seperti bank bri, bni, bca, mandiri maupun lainnya.

Cara kirim uang mudah dan murah tersebut adalah lewat Aplikasi BebasBayar yang mana lebih aman dan nyaman.

Tidak perlu keluar rumah, dan membayar admin mahal.

Yuk download Aplikasi BebasBayar sekarang juga!

Tombol Download Sekarang

 

Nah itu dia cara kirim uang lewat Indomaret terbaru menurut blog bebasbayar. Semoga bermanfaat.

About Author

Ahmad Mujtahidin
Ahmad Mujtahidin

Ramah, penyabar dan baik hati.

Leave a Reply